Hal ini saya temukan pada tanggal 23 Mei 2015 lalu di salah satu tempat bermain di tengah tengah sebuah Mall. Tepatnya di Timezone, Supermall Karawaci.
Ada sebuah permainan yang menarik perhatian saya disini. Jika permainan disini biasanya berhadiah sebuah tiket yang nantinya dapat ditukar, atau sebuah boneka boneka yang permainannya sudah tak asing bagi kita, untuk yang saya temukan kali ini bukanlah berhadiah tiket atau boneka, melainkan peralatan rumah tangga seperti termos, kotak makan,pisau, dan peralatan rumah tangga lainnya. Menarik bukan?
Cara bermainnya seperti ini:
1. Isi kartu Timezone mu sesuai keinginan.
2. Gesek kartu timezone mu di alat ini (tepatnya di alat permainan tersebut)
3.
Arahkan alat berwarna biru yang ada di foto nomor 1 sejajar dengan lubang di depan benda yang anda inginkan. lihat digambar nomor 2. yang berwarna pink untuk menggeser alat ke kanan dan kekiri. untuk yang berwarna biru, untuk menaikkan alat tersebut
Tapi perlu diketahui, untuk yang tombol berwarna pink, bisa di geser kanan kiri sesuai keinginan. tapi untuk yang tombol biru hanya untuk menaikkan saja, jadi jika sudah terlanjur terlalu tinggi, tetap tidak bisa di turunkan kembali.
4, yang perlu diketahui juga, untuk tombol warna biru, ditekan terus sampai ketinggian yang diinginkan (sesuai benda yang diinginkan) dan lepas ketika sudah sampai pada ketinggian yang kita mau. Apabila sudah merasa pas tepat didepan lubang tersebut, lepas tombol berwarna biru, maka alat berwarna biru pada gambar 1 tersebut akan maju dan memutar kuncinya sampai benda yang tergantung di sana putus dan jatuh. Tetapi, apabila terlepas padahal belum pas dengan lubang hadiahnya, alat tersebut akan menabrak bagian di sekeliling lubang tersebut dan kembali ketempatnya. itu sudah menjadi resiko dan apabila ingin mencobanya lagi, harus menggesek kartu Timezone lagi dan memulai permainan dari awal.
Nama dari permainan ini adalah Key Master. Ini dia foto alat permainannya.
Banyak bapak bapak dan ibu ibu yang mencoba permainan ini. Karena dengan harga 8500/main anda bisa mendapatkan peralatan peralatan rumah tangga.
Jika anda ahli dalam bermainnya, mungkin hanya dengan 1 kali atau 2 kali bermain saja sudah cukup untuk mendapatkan peralatan rumah tangga yang anda mau. Bagaimana? Tertarik untuk mencobanya?
Tidak ada komentar:
Posting Komentar