Kamis, 15 Juni 2017

Dubai Mall

Image result for dubai mall exterior
Sumber : www.google.com

Dubai Mall merupakan Mall raksasa yang terletak di Dubai, Uni Emirates Arab. Lokasi mall ini juga tidak jauh dari Burj Khalifa. Bangunan ini merupakan bangunan terbesar di dunia dilihat dari luas areanya. Mall ini memiliki total luas 1.124.000 meter persegi. Luas dari bangunan ini setara dengan 50 kali lapangan bola, dengan luas lantai 5.9 juta kaki persegi (55 ha). Bangunan ini dibuka pada tanggal 8 Mei 2008.
Mall ini dibangun oleh perusahaan Joint Venture of Ducto Balfour Beatty. Al Ghandy / CCC , dan Turner Construction.

Mall ini memiliki lebih dari 1200 toko dan sejumlah atraksi kelas dunia. 
Didalam Mall terdapat Aquarium raksasa dan juga kebun binatang dibawah air yang juga terbesar di dunia. Tangki aquarium ini memiliki 10 juta liter air. Dengan ukuran panjang 51m, lebar 20m, dan tinggi 11m.  Aquarium ini terletak di lantai ground. Memiliki 140 jenis spesies, lebih dari 300 Hiu dan pari, dan termasuk koleksi Sand Tiger Sharks terbesar di Dunia.
Terdapat juga arena ice skating yang luasnya sama seperti arena ice skating standart olimpiade.

Sumber :

Tidak ada komentar:

Posting Komentar